🍗

Pesta Ayam

Pemrograman Dasar Teknik Informatika 2023
TagsMedium
Last edited byHelmy
Last edited time

Pak Darwis memiliki sejumlah ayam di peternakannya. Ia ingin membagi-bagikan ayam-ayam tersebut untuk pesta ulang tahun putranya. Pak Darwis memiliki A ekor ayam dan B teman yang akan datang ke pesta tersebut.

Pak Darwis ingin membagikan ayam-ayamnya dengan cara yang adil kepada teman-teman putranya. Namun, ia menyadari bahwa jumlah ayam mungkin tidak habis dibagi rata kepada setiap teman.

Bantulah Pak Darwis untuk menentukan berapa ekor ayam yang harus diberikan kepada masing-masing teman putranya, dan berapa sisa ayam yang tersisa setelah pembagian.

Format Masukan

Sebuah baris berisi dua buah bilangan bulat A dan B, yang merupakan jumlah ayam dan jumlah teman dari pak Darwis.

Format Keluaran

Baris pertama berisi jumlah ayam yang diberikan kepada masing-masing teman, yang dilambangkan sebagai X. Baris kedua berisi sisa ayam yang tersisa, yang dilambangkan sebagai Y.

Contoh Masukan 1

10 7

Contoh Keluaran 1

masing-masing 1
tersisa 3

Contoh Masukan 2

100 25

Contoh Keluaran 2

masing-masing 4
tersisa 0