🧋

Thai Tea

Created byHelmy
Created time
Last edited byHelmy
Last edited time
TagsHard

Bibi sedang beristirahat di sebuah stand yang menjual minuman Thai. Uniknya, stand ini memiliki sebuah kebiasaan aneh yang memungkinkan pelanggannya untuk menukar B cangkir Thai tea yang sudah kosong untuk 1 cangkir penuh Thai tea.

Bibi ingin tahu berapa cangkir Thai tea yang bisa ia minum secara keseluruhan jika ia membeli A cangkir Thai tea di awal. Karena ia sedang sibuk meminum Thai tea, Bibi ingin meminta bantuanmu untuk membantunya menghitung.

Format Masukan

Input terdiri dari T test case (kasus uji).
Setiap test case terdiri dari A, jumlah cangkir Thai tea yang ingin dibeli oleh Bibi, dan B, jumlah cangkir kosong yang dapat ditukar dengan 1 cangkir penuh Thai tea.

Format Keluaran

Untuk setiap test case, tampilkan satu baris berisi "Case #X: " (tanpa kutip), dimana X merupakan nomor test case (dimulai dari 1) dan kemudian diikuti oleh sebuah angka N, jumlah keseluruhan cangkir Thai tea yang dapat diminum oleh Bibi.

Batasan

Contoh Masukan 1

2
4 2
3 2

Contoh Keluaran 1

Case #1: 7
Case #2: 5

Penjelasan

Bibi awalnya membeli 3 cangkir Thai tea. Setelah ia meminum semuanya, ia sekarang memiliki 3 cangkir kosong. Ia lalu menukar 2 cangkir kosong untuk mendapatkan 1 cup penuh Thai tea. Sekarang ia bisa meminum 1 lagi cangkir Thai tea. Setelah meminum cangkir tersebut, ia memiliki 2 cangkir kosong, yang kemudian ia tukar dengan 1 cangkir penuh. Ia kemudian meminum cangkir tersebut. Sekarang ia memiliki sisa 1 cangkir kosong, tidak cukup untuk ditukar dengan 1 cangkir baru. Karena hal tersebut, ia tidak dapat meminum Thai tea lagi. Jadi, secara keseluruhan, Bibi sudah meminum 5 cangkir Thai tea - 3 cangkir yang ia beli di awal dan 2 cangkir hasil penukaran.